Turnamen Billiar Berhadiah Total 23 M di China, Hendra Kurniawan Asal Kota Batu Wakili Indonesia
SUARA3NEWS, Kota Malang – Atlet Billiar asal Kota Batu, Jawa Timur yang bernama Hendra Kurniawan atau yang biasa dipanggil Hendra Carabao ikuti turnamen World Heyball Masters Grand Finals & International Qualifier.
Gelaran turnamen billiar tingkat internasional yang berhadiah total 23 Miliar ini diikuti oleh 214 atlet dari 40 negara di dunia dengan juara 1 akan mendapatkan hadiah sebesar 11 miliar rupiah.
Ajang turnamen ini akan berlangsung mulai dari 20 Maret hingga 6 April 2023 di Kota Qinhuangdao, Provinsi Hebei, Tiongkok.
Keberangkatan Hendra Kurniawan ke Tiongkok juga didukung oleh organisasi Pengurus Besar Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (PB POBSI) berdasarkan surat rekomendasi No.55/SREK/PBPOBSI/III/2023.
Dalam surat rekomendasi tersebut dituliskan kepada atlet yang bersangkutan wajib menjaga sikap dan perilaku guna nama baik organisasi serta harkat dan martabat bangsa Indonesia.
Dihubungi lewat pesan singkat pada hari Rabu (22/3/2023), Hendra Kurniawan yang sudah berada di Tiongkok mengatakan bahwa dirinya merasa bangga bisa mewakili Indonesia di ajang turnamen biliar tingkat Internasional.
Hendra menyebutkan bahwa dirinya secara khusus telah mendapatkan undangan dari penyelenggara serta surat rekomendasi dari PB POBSI.
Ditanya mengenai strategi khusus dalam menghadapi turnamen yang berlangsung cukup lama hingga babak final, Hendra menjawab dengan cukup singkat.
“Saya akan membuat porsi latihan dengan lebih banyak, serta mengatur pola istirahat,” ucapnya.
Hendra Kurniawan atau biasa dipanggil Hendra Carabao berharap mampu membawa nama baik Indonesia ke ajang Internasional.
“Harus latihan yang disiplin dan memiliki komitmen yang tinggi karena banyak sekali pemain bagus di luar negeri. Dengan total hadiah yang sangat besar sekitar 23 miliar, maka sebenarnya ada masa depan yang bagus jika kita serius menggeluti olah raga ini,” pesan Hendra kepada atlet-atlet biliar di seluruh Indonesia.
Selain sebagai atlet, Hendra Kurniawan juga dikenal sebagai distributor dan importir peralatan billiar di Indonesia dengan nama Carabao billiard Indonesia.

